Pembinaan Pengawas TPS Se-Kecamatan Tembilahan Hulu Pada Pemilihan Umum Tahun 2024

Authors

  • Ahmad Universitas Islam Indragiri
  • Edi Susrianto Indra Putra Universitas Islam Indragiri
  • Dahrial Dahrial Universitas Islam Indragiri
  • Khairuddin Khairuddin Universitas Islam Indragiri
  • Hamzah Hamzah Universitas Islam Indragiri
  • A. Muthalib Universitas Islam Indragiri

DOI:

https://doi.org/10.61672/cemara.v2i1.2743

Keywords:

Pemilihan Umum, Pengawas TPS, Pembinaan, Integritas, Kec. Tembilahan Hulu

Abstract

Pemilihan Umum (Pemilu) merupakan agenda penting dalam kehidupan demokrasi Indonesia yang harus diselenggarakan secara berintegritas. Penyelenggaraan Pemilu yang aman, tertib, dan bebas dari kecurangan memerlukan pengawasan yang efektif di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pembinaan kepada pengawas TPS se-Kecamatan Tembilahan Hulu dalam rangka peningkatan kapasitas dan kompetensi mereka menghadapi Pemilu 2024. Pembinaan dilakukan melalui tiga kali bimbingan teknis (bimtek) yang meliputi aspek regulasi Pemilu, teknis pelaksanaan pengawasan, penanganan pelanggaran, serta penguatan integritas dan etika pengawas TPS. Metode bimtek menggunakan ceramah, diskusi, simulasi, praktik lapangan, dan studi kasus dengan narasumber dari pakar hukum, praktisi Pemilu, dan perwakilan Bawaslu/Panwaslu. Hasil pembinaan menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan pengawas TPS, serta penguatan integritas mereka dalam menjalankan tugas. Monitoring dan evaluasi secara berkala, koordinasi antar lembaga pengawas, serta partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan untuk menjamin penyelenggaraan Pemilu 2024 yang berintegritas di wilayah Kecamatan Tembilahan Hulu. Pembinaan berkelanjutan diharapkan dapat mempertahankan kualitas dan kompetensi pengawas TPS dalam menghadapi setiap penyelenggaraan Pemilu di masa mendatang.

Downloads

Published

2024-06-30

How to Cite

Ahmad, Indra Putra, E. S., Dahrial, D., Khairuddin, K., Hamzah, H., & Muthalib, A. (2024). Pembinaan Pengawas TPS Se-Kecamatan Tembilahan Hulu Pada Pemilihan Umum Tahun 2024. CEMARA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Multidisiplin, 2(1), 1–11. https://doi.org/10.61672/cemara.v2i1.2743